• Login
  • JOIN ACO
  • About Us
  • LEADERBOARD
    • Achievement
    • All Member
    • Points
    • Rank
    • ASUS Coach & Ambassador
  • NEWS
    • Review
    • Article
    • Event
  • UPCOMING
    • Event
    • Campuses
No Result
View All Result
ASUSCAMPUS.ID
  • Login
  • JOIN ACO
  • About Us
  • LEADERBOARD
    • Achievement
    • All Member
    • Points
    • Rank
    • ASUS Coach & Ambassador
  • NEWS
    • Review
    • Article
    • Event
  • UPCOMING
    • Event
    • Campuses
No Result
View All Result
ASUSCAMPUS.ID
No Result
View All Result
Home Article

12 Tips Mengelola Keuangan untuk Mahasiswa, Anti Kere Tanggal Tua!

Listiorini Ajeng Purvashti by Listiorini Ajeng Purvashti
May 7, 2025
10 Tips Mengelola Keuangan untuk Mahasiswa

Hidup sebagai mahasiswa itu penuh tantangan, apalagi kalau ngomongin soal duit. Dari bayar kos, beli buku, sampai nongkrong sama temen—semuanya butuh uang. Kalau kamu nggak pintar-pintar ngatur keuangan, bisa-bisa kamu jadi langganan “kere di akhir bulan”. Makanya, di sini saya mau bagi tips mengelola keuangan untuk mahasiswa yang bisa bantu kamu tetap waras secara finansial selama kuliah.

Yuk, kita bahas satu per satu setiap tips mengelola keuangan untuk mahasiswa yang efektif tapi tetep ngena buat kamu yang lagi berjuang di dunia perkuliahan!

Tips Mengelola Keuangan untuk Mahasiswa

Kalau dulu semua kebutuhan kamu ditanggung orang tua, sekarang kamu harus belajar mandiri. Pengeluaran makin banyak, tapi pemasukan tetap segitu-gitu aja. Belum lagi godaan diskon, jajan online, dan lifestyle ala anak kampus yang seringkali bikin dompet menipis.

Faktanya, banyak mahasiswa yang stres gara-gara masalah finansial. Bahkan menurut survei UCAS, 18% mahasiswa ngerasa kondisi keuangan mereka berdampak ke kesehatan mental. Nah, biar kamu nggak jadi salah satunya, yuk pelajari tips mengelola keuangan untuk mahasiswa di bawah ini!

1. Mulai dari Budgeting yang Matang

Tips Mengelola Keuangan untuk Mahasiswa 1

Langkah pertama dan paling penting dalam tips mengelola keuangan untuk mahasiswa adalah dengan bikin anggaran alias budgeting. Ini bakal bantu kamu buat ngerti berapa pemasukan dan pengeluaran kamu setiap bulan. Gimana caranya?

  • Catat semua sumber pemasukan (uang jajan, beasiswa, gaji part-time, dll.)
  • Buat daftar pengeluaran tetap: uang kos, listrik, air, transportasi, dan kuota internet
  • Tambahkan pengeluaran tambahan: nongkrong, jajan, beli skincare, dll.
  • Sisihkan dana darurat dan tabungan

Kamu bisa pakai aplikasi budgeting kayak Money Lover atau cuma pakai spreadsheet Excel sederhana juga cukup, kok. Intinya, tahu alur keluar-masuk uang kamu.

2. Bedakan Kebutuhan vs Keinginan

Ini dia jebakan paling sering dialami mahasiswa: lapar mata. Lagi jalan ke kampus, mampir ke mall, atau scroll e-commerce, terus nemu sepatu lucu, hoodie kekinian, atau merch dari idol favorit—langsung checkout tanpa mikir panjang. Padahal, ujung-ujungnya barang itu malah jarang dipakai, dan saldo rekening malah ngos-ngosan. Kalau terus-terusan nurutin keinginan, dompet bisa jebol sebelum tanggal muda. Tips mengelola keuangan untuk mahasiswa yang simpel biar nggak boros:

  • Sebelum beli, tanya ke diri sendiri: “Aku butuh atau cuma pengen?”
  • Tidur dulu semalam, kalau masih pengen besoknya, baru pikirin beli
  • Punya list belanja bulanan biar gak asal gesek kartu

Kunci dari tips mengelola keuangan untuk mahasiswa yang satu ini adalah disiplin. Kalau kamu bisa kendalikan impuls beli barang, kamu udah selangkah lebih hemat.

3. Cari Tempat Makan Level Mahasiswa

Tips Mengelola Keuangan untuk Mahasiswa 4

Urusan makan itu bisa jadi pengeluaran yang diam-diam bikin menguras dompet. Bayangin kalau setiap hari kamu jajan di tempat mahal atau pesan online food terus—sekali makan bisa habis 30 ribu, dikali 3 kali sehari, sebulan udah berapa tuh? Padahal, kamu bisa tetap kenyang tanpa harus mengorbankan isi dompet.

Ingat, kamu masih mahasiswa, jadi gak perlu gengsi makan di warteg, kantin kampus, atau tempat makan kaki lima. Yang penting bersih, enak, dan ramah di kantong. Jadi tips dari saya adalah:

  • Cari tempat makan yang kasih diskon buat mahasiswa
  • Masak sendiri bareng teman, lebih hemat dan bisa stok buat beberapa hari
  • Bawa bekal dan botol minum dari rumah (hindari beli air mineral tiap hari)

Dari sini aja, kamu bisa hemat puluhan ribu per minggu, lho! Kalau lebih hemat, otomatis kamu bisa punya uang tabungan lebih banyak kan?

4. Maksimalkan Fitur Rekening Mahasiswa

Tips mengelola keuangan untuk mahasiswa selanjutnya adalah, kamu bisa manfaatkan fitur rekening khusus mahasiswa. Kenapa? Pasalnya, punya rekening mahasiswa itu banyak untungnya. Biasanya, kamu bisa dapet:

  • Bebas biaya administrasi bulanan
  • Fitur budgeting lewat aplikasi
  • Diskon atau bonus dari partner bank

Tapi, pastikan kamu pilih bank yang sesuai kebutuhan kamu—misalnya yang punya ATM deket kampus atau aplikasi dengan fitur keuangan lengkap. Beberapa kampus bahkan bekerjasama juga kok dengan pihak bank tertentu agar mahasiswa lebih mudah mengelola keuangan.

5. Manfaatkan Diskon Mahasiswa

Tips Mengelola Keuangan untuk Mahasiswa 2

Jangan malu nunjukin kartu mahasiswa. Banyak banget tempat yang kasih potongan harga buat kita, mulai dari bioskop, restoran, bahkan software buat tugas kampus. Contoh:

  • Spotify dan YouTube Premium punya harga khusus buat pelajar
  • Tempat fotokopi kampus sering kasih harga murah
  • Beberapa kampus memberikan fasilitas berupa langganan Microsoft 365 gratis

Tips mengelola keuangan untuk mahasiswa nggak lengkap tanpa strategi ngurangin pengeluaran lewat diskon kayak gini. Lebih hemat, artinya lebih banyak tabungan!

6. Belajar Nabung dan Bikin Dana Darurat

Walaupun uang bulanan terbatas, bukan berarti kamu nggak bisa nabung. Justru dengan kondisi pas-pasan, kamu makin butuh cadangan buat jaga-jaga. Mulailah dari nominal kecil—Rp5.000 per hari pun cukup. Kalau rutin, hasilnya bisa lumayan banget dalam beberapa bulan. Tips mengelola keuangan untuk mahasiswa yang simpel biar tabungan jalan terus:

  • Bikin dua rekening: satu buat kebutuhan harian, satu lagi khusus nabung
  • Gunakan fitur autodebet tiap awal bulan
  • Simpan uang receh dalam celengan

Nah, kalau kamu nabung dan punya dana darurat gini lebih enak, karena dana darurat ini penting banget buat hal-hal tak terduga kayak gadget rusak atau harus pulang kampung mendadak.

7. Jangan Tunda Bayar Tagihan

Tips Mengelola Keuangan untuk Mahasiswa 3

Niatnya mau bayar kos besok, eh malah kepake buat jajan. Akhirnya, panik karena tanggal jatuh tempo udah deket. Jadi, kamu jangan sampe kejadian gitu, ya! Nah, bisa nih coba tips ini:

  • Bayar semua tagihan begitu terima uang jajan/bulanan
  • Catat tanggal penting di kalender HP
  • Pasang pengingat notifikasi biar gak lupa

Kebiasaan ini bisa menghindarkan kamu dari denda dan rasa stres karena telat bayar.

8. Track Pengeluaran Kamu Setiap Hari

Pernah ngerasa uang bulanan cepat habis tapi nggak tahu ke mana? Nah, solusinya adalah catat semua pengeluaranmu setiap hari. Dari jajan Rp5.000 sampai bayar WiFi, semuanya harus masuk catatan. Dengan begitu, kamu jadi lebih sadar pola belanja kamu—apakah lebih banyak buat makan, nongkrong, atau beli hal-hal nggak penting.

  • Money Manager, DompetKu, atau Wallet
  • Spreadsheet manual (Google Sheets juga bisa)
  • Fitur tracking di aplikasi bank kamu

Dengan tracking, kamu bisa evaluasi kebiasaan boros dan cari cara nguranginnya. Tips mengelola keuangan untuk mahasiswa ini pasti bakal bantu kamu buat lebih hemat.

9. Cari Tambahan Uang dari Freelance

Tips Mengelola Keuangan untuk Mahasiswa 5

Sebagai mahasiswa, kadang uang bulanan dari orang tua atau beasiswa nggak selalu cukup buat nutup semua kebutuhan—apalagi kalau ada keperluan mendadak atau pengeluaran di luar rencana. Nah, daripada terus-terusan ngirit sampai nggak bisa ngopi atau healing sebentar, kenapa nggak coba cari tambahan uang dari freelance?

Dengan skill yang kamu punya, kamu bisa mulai kerja freelance sambil kuliah. Nggak cuma nambah pemasukan, tapi juga bikin CV kamu makin kuat buat masuk ke dunia kerja nanti setelah lulus. Beberapa jenis freelance yang cocok buat mahasiswa:

  • Desain grafis: Bikin poster, feed Instagram, logo, dll.
  • Nulis artikel atau konten blog: Cocok buat kamu yang suka nulis dan peka tren.
  • Admin media sosial: Banyak UMKM butuh orang buat handle Instagram atau TikTok mereka.
  • Ngajar les online: Bisa ngajar anak-anak SD/SMP lewat Zoom, cukup dari rumah.

Kamu bisa daftar di situs khusus freelance kayak Freelancer, Sribulancer, atau cari lowongan di LinkedIn. Duit dari freelance bisa kamu pakai buat nabung atau nambah jajan bulanan.

10. Gunakan Wi-Fi dan Hemat Kuota

Kuota itu mahal, apalagi kalau kamu doyan streaming atau zoom-an tiap hari. Jadi, pastikan kamu juga hemat kuota. Tapi, gimana caranya biar internet gak jebol?

  • Cari spot Wi-Fi gratis di kampus atau kafe
  • Matikan auto-update dan autoplay video
  • Gunakan mode hemat data di aplikasi

11. Beli Buku Bekas atau E-book

Buat mahasiswa, buku kuliah itu bisa menjadi salah satu pengeluaran yang cukup menguras dompet. Harganya bisa ratusan ribu per buku, apalagi kalau harus beli lebih dari satu buku di setiap semesternya. Tapi tenang, kamu bisa tetap dapetin materi yang sama tanpa harus boros dengan cara yang lebih hemat dan cerdas. Beberapa tips mengelola keuangan untuk mahasiswa biar bisa belajar tanpa bikin dompet nangis:

  • Beli buku bekas dari kakak tingkat: Biasanya mereka jual murah atau bahkan ada yang kasih gratis.
  • Cari versi e-book gratis: Cek di perpustakaan digital kampus, atau platform e-book legal yang menyediakan akses untuk mahasiswa.
  • Share buku bareng teman: Patungan beli satu buku untuk dibaca bareng atau dipinjam bergiliran.

Kalau bisa dapat versi digital, selain hemat biaya, kamu juga nggak perlu bawa berat-berat di tas. Praktis dan tetap bisa belajar maksimal.

12. Ikut Event yang Ada Makan Gratis

Kamu tahu gak, sebenarnya banyak acara kampus yang nyediain snack atau makan siang gratis. Jangan gengsi, manfaatkan itu buat hemat! Nah, tips mengelola keuangan untuk mahasiswa ini, kamu bisa langsung aja datang ke seminar, workshop, open house organisasi. Biasanya selain dapet ilmu, kamu juga dapet makanan dan kenalan baru. Lumayan banget kan buat isi perut dan nambah wawasan?

Ngatur keuangan emang nggak gampang, apalagi di masa transisi dari tinggal bareng orang tua jadi hidup sendiri. Tapi dengan konsistensi dan niat, kamu bisa banget jadi mahasiswa yang cerdas secara finansial.

Mulai dari bikin anggaran, bedain kebutuhan dan keinginan, sampai cari penghasilan tambahan—semua ini adalah bagian dari tips mengelola keuangan untuk mahasiswa yang wajib kamu coba. Ingat, hidup hemat bukan berarti hidup susah, tapi hidup lebih bijak dan terarah.

Tapi, biar kamu bisa lebih lancar dalam mengelola keuangan sekaligus aktivitas belajarmu selama kuliah, kamu juga harus pikirkan laptopnya. Dengan laptop yang tepat maka kamu bisa melakukan aktivitas apapun lebih mudah dan efektif. Apa aja sih laptop yang bagus agar bisa menunjang semua tips mengelola keuangan untuk mahasiswa sekaligus perkuliahannya?

  • ASUS Vivobook 14 (A1404): Laptop ringan dengan performa Intel Gen-13 dan layar Full HD, cocok untuk kebutuhan kuliah dan produktivitas harian.
  • ASUS VivoBook Ultra 15 OLED (K513): Laptop dengan layar OLED tajam dan performa i5, ideal untuk multitasking dan hiburan visual.
  • ASUS ZenBook 14 UM431: Desain premium dan bobot ringan dengan prosesor Ryzen 5, cocok untuk mobilitas tinggi dan tugas akademik.
  • ASUS TUF Gaming A15 (FA506NF): Perpaduan prosesor kencang dan GPU RTX, pas buat mahasiswa yang suka nugas sambil gaming.
  • ASUS Vivobook 14 K413: Laptop stylish dengan grafis MX350, nyaman untuk multitasking dan kebutuhan multimedia ringan.

Untuk penjelasan lebih lengkap semua laptop tadi, coba deh klik artikel: 5 Laptop ASUS 10 Jutaan untuk Mahasiswa, Pasti Kencang!

Tags: Tips
Share187Tweet117
Listiorini Ajeng Purvashti

Listiorini Ajeng Purvashti

Next Post
laptop asus 2

10 Tips Memilih Laptop ASUS untuk Mahasiswa Aktif, Produktif, dan Nggak Lemot

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Total ACO Points

Recommended.

11 Tips Interview HRD untuk Fresh Graduate, Sukses dan Tembus Kerja!

11 Tips Interview HRD untuk Fresh Graduate, Sukses dan Tembus Kerja!

April 22, 2025
laptop asus terbaik untuk mahasiswa

5 Laptop ASUS Terbaik untuk Mahasiswa, Fitur dan Spesifikasi Pas

April 22, 2025

Subscribe.

Trending.

laptop asus layar terbaik untuk mahasiswa

5 Laptop ASUS Layar Terbaik untuk Mahasiswa dengan Budget Ramah Pelajar

April 26, 2025
10 Tips Mengelola Keuangan untuk Mahasiswa

12 Tips Mengelola Keuangan untuk Mahasiswa, Anti Kere Tanggal Tua!

May 7, 2025
laptop asus zenbook untuk mahasiswa

5 Laptop ASUS Zenbook untuk Mahasiswa: Mungil, Stylish, dan Bertenaga

April 25, 2025
tips memilih jurusan kuliah

14 Tips Memilih Jurusan Kuliah untuk Mahasiswa Baru Sesuai Passion

April 25, 2025
10 Tips Meningkatkan Digital Skill untuk Mahasiswa

10 Tips Meningkatkan Digital Skill untuk Mahasiswa Anti Gaptek!

May 9, 2025
ASUSCAMPUS.ID

ASUS Campus Organization (ACO) is an official program by ASUS, specifically designed for active university students from diverse academic backgrounds.

Follow Us

Categories

  • Article
  • Review

Tags

Aplikasi Laptop Tips

Recent News

laptop asus 1

10 Tips Merawat Laptop ASUS agar Awet, Low Budget Asal Telaten

May 11, 2025
10 Tips Menyusun Proposal Penelitian

10 Tips Menyusun Proposal Penelitian yang Bisa Cepat ACC

May 10, 2025

© 2025 ASUSCampus.id

No Result
View All Result
  • Login
  • JOIN ACO
  • About Us
  • LEADERBOARD
    • Achievement
    • All Member
    • Points
    • Rank
    • ASUS Coach & Ambassador
  • NEWS
    • Review
    • Article
    • Event
  • UPCOMING
    • Event
    • Campuses

© 2025 ASUSCampus.id